Friday, December 10, 2010

Cara Install Software pada Windows Mobile

Cara Install Software pada Windows Mobile (WinMo)

Sebelum memulai ada baiknya untuk diketahui bahwa ada 2 jenis tipe file yang dapat digunakan sebagai software install pada WinMo, yaitu tipe .CAB dan tipe .EXE. Kedua tipe file tersebut mempunyai cara penginstallan yang berbeda.

Cara Install file Software tipe .CAB:
File .CAB yang akan diinstall ke WinMo harus dicopy terlebih dahulu kedalam Handphone. Kemudian file yang telah dicopy tersebut tinggal dipilih/dijalankan (melalui "File Manager" atau "File Explorer"). Software tersebut akan automatis jalan dan terinstall ke dalam handphone kita.

Cara Install file Software tipe .EXE:
Sebelumnya handphone dengan PC harus di konek/sync (menggunakan software PCSync/ActiveSync). Kemudian lewat Windows Explorer (pada PC) click 2x/jalankan file .EXE tersebut (kondisi PC dengan HP harus sudah terkoneksi/Sync). Ikuti terus prosesnya sampai selesai. Bila proses berhasil maka software yang kita jalankan akan terinstall dalam Handphone kita.


Note:

Kesalahan yang sering dilakukan beberapa orang pada saat mendapat/donload program instalasi untuk WinMo adalah meng-ekstrak (Unzip) file .CAB yang merupakan file installasi yang digunakan pada Windows Mobile. File .CAB yang ada di internet biasanya dikompress menjadi .ZIP atau .RAR tapi kadang juga tidak dikompress sama sekali (berupa .CAB)
Untuk membedakan file .CAB dengan file zip yang lain misal .ZIP, .RAR, .7ZIP, dll... hilangkan pilihan (unchek) .CAB sebagai file yang masuk dalam daftar file kompres.
Bila menggunakan Software WinRAR masuk ke Option -> Setting -> Integration. Kemudian hilangkan tanda centang (unchek) pada pilihan CAB (pada menu "Associate WinRAR with"), sebaiknya centang pada TAR dan JAR juga dihilangkan karena dua jenis file tersebut biasanya digunakan sebagai software instalasi pada JAVA.