Hampir seluruh Laptop atau Notebook saat ini sudah built-in dilengkapi dengan fasilitas wifi, hampir semua pasti sudah tahu bagaimana memanfaatkan fasilitas wifi ini untuk menangkap sinyal wifi/hotspot. Tetapi tidak banyak yang tahu cara atau metode untuk memanfaatkan fasilitas wifi di laptop untuk membuat sebuah hotspot.
Bagi yang sudah bisa memanfaatkan atau membuat hotspot di laptop kebanyakan adalah menggunakan software atau aplikasi pihak ketiga, umumnya kebanyakan menggunakan software connectify yang bisa didapatkan dari http://www.connectify.me/ . Pada postingan kali ini saya akan menjelaskan cara membuat hotspot di laptop tanpa menggunakan aplikasi pihak ketiga, cukup memanfaatkan "Command Promt" yang telah disediakan oleh Windows (dalam hal ini saya menggunakan Windows 7).
Perlengkapan yang dibutuhkan:
1. Laptop atau notebook yang dilengkapi dengan fasilitas wifi adaptor.
2. Koneksi internet (lan/modem) dalam hal ini saya menggunakan modem GSM Prolink.
Langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Command Promt
- Kemudian lakukan pengecekan terlebih dahulu untuk memastikan bahwa laptop kamu compatible untuk menjalankan VAP (Virtual Access Point), caranya dengan mengetikkan di command promt perintah netsh wlan show drivers. Setelah tombol enter ditekan nanti akan muncul list seperti screenshot di bawah. Perhatian tulisan yang diberi tanda panah kuning "Hosted network supported" harus berisi "Yes"
- Jika "Hosted network supported" berisi "No" maka harus coba diaktifkan dahulu dengan menggunakan perintah netsh wlan set hostednetwork mode=allow, kemudian cek kembali dengan menggunakan perintah netsh wlan show drivers. jika masih berisi "No" berarti laptop kamu tidak support.
- Bila Hosted network supported yang ditampilkan di command promt berisi Yes langkah selanjutnya adalah membuat nama hotspot dan password. Ketikkan perintah netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=namaHotspot(isi terserah) key=password(isi terserah)
- Sekarang aktifkan wireless dengan mengetikkan perintah netsh wlan start hostednetwork , sampai langkah ke-5 ini wireless/hotspot sudah aktif tapi masih belum bisa dipakai untuk koneksi internet, karena koneksi internet belum terhubung dengan modem yang akan jadi langkah selanjutnya.
- Masuk ke Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center , dari gambar dibawah bisa terlihat bahwa IM3 (public network) menunjukkan modem aktif kita, sedangkan ph521 (work network) adalah nama hotspot yang saya buat. Penting untuk diperhatikan bahwa untuk network location pada hotspot yang kita buat harus diset sebagai Work network.
- Klik kiri pada connections di modem untuk gambar di atas ditunjukkan oleh tulisan im3, maka akan muncul menu seperti gambar dibawah, kemudian pilih properties di menu yang muncul kemudian pilih tab sharing. Centang sesuai gambar untuk menu Home networking connetion: harus diisi/dipilih sesuai dengan nama connections pada hotspot yang kita buat (lihat gambar).
- Sampai langkah ke-7 hotspot yang kita buat sudah bisa kita pakai/manfaatkan untuk dipakai bersama baik dengan PC, Laptop, ataupun smartphone. Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan hotspot cukup dengan perintah netsh wlan start hostednetwork atau netsh wlan stop hostednetwork, tanpa perlu lagi harus melakukan langkah mulai dari awal.
Wiihhh boleh jga nih
ReplyDeletewih sip makasih tips nya yah.... sangat membantu
ReplyDeleteCanggih bisa lewat CMD . Pasti anak programer nih ehehe .. makasih bang
ReplyDelete